Jumat, 20 Februari 2015

Mencintai Buku, Mencintai Hidup


Pupuk Gagasan, Panenlah Karyamu



Kegemaran membaca buku yang terus dipupuk, lambat laun akan menghasilkan produksi ide yang tak terbendung. Tak salah banyak yang bilang: buku adalah gudang ilmu. Dengan banyak membaca buku, akan memasuki gudang yang luas, gudang yang penuh dengan ilmu. Ada juga pepatah lain: buku adalah jendela ilmu. Tak salah memang. Jika makin asyik dengan bacaan, kita seperti membuka jendela, membuka cakrawala berpikir, membuka dunia yang seluas-luasnya.

Seseorang yang punya cita-cita menjadi penulis, jika dibarengi dengan banyak bacaan tentu pikirannya akan makin terbuka. Buku yang mengajarkan menjadi penulis atau pengarang sudah banyak. Apa makna dari Buku Mengarang itu Gampang, karya Arswendo Atmowiloto?

Apa pula maksud Buku Creative Writing yang ditulis Naning Pranoto? Kemudian, apa yang tertuang dalam Buku Mengatasi Hambatan untuk Mengarang, yang dipaparkan Wilson Nadeak? Tentu kalau dirunut, akan makin banyak buku-buku pelajaran menulis dan mengarang tersebut.

Bahkan, dengan adanya fasilitas internet, dengan banyaknya website dan blog saat ini, pelajaran menulis dan mengarang banyak disajikan. Cukup klik: bagaimana cara menulis atau mengarang di google, Anda akan banyak menemukan informasi cepat saji.

Bagaimana pula bagi seseorang yang berminat menjadi pengusaha? Tentu, panduan buku menjadi wirausahawan pun banyak ditulis para pakar di bidangnya. Menarik membaca tentang Bob Sadino, pengusaha nyentrik yang otaknya brialian dan idenya cemerlang--membuat siapa pun akan termotivasi menjadi pengusaha sukses.

Pada akhirnya, mencintai buku mendorong seseorang akan mencintai kehidupannya kelak. Boleh jadi, buku adalah guru yang mengasyikkan, boleh jadi buku adalah teman setia untuk memotivasi hidup untuk bertindak cepat dalam menyikapi tujuan hidup kita.

Maka rawatlah buku Anda, baca dan simak, lantas bergeraklah dari saripati ilmu buku tersebut. Kelak, setelah Anda pupuk gagasannya, panenlah dengan karyamu. Setuju? (catatan garib)

1 komentar:

  1. Anapoker Satu-satu nya situs poker online terpercaya yang menyediakan cara deposit via PULSA, DANA, GOPAY, LINKaja, OVO, dan banyak cara deposit lainnya

    Anapoker Juga mempermudah permainan Via Komputer, PC & Android Di manapun dan kapanpun..

    Contact Untuk Info & Pendaftaran Anapoker
    Whatsapp : 0852 2255 5128
    Line ID : agenS1288
    Telegram : agenS128

    Kunjungi Situs Games Online Uang Asli Terpercaya Lainnya :
    link alternatif sbobet

    sbobet alternatif

    login sbobet

    link sbobet

    sabung ayam online

    adu ayam

    casino online

    sabung ayam bangkok

    ayam laga birma

    poker deposit pulsa

    deposit pulsa poker

    deposit pulsa

    deposit pulsa

    deposit pulsa

    BalasHapus